Selasa, 29 Mei 2018

Pusing Jadi pengangguran



Pengangguran adalah satu kata yang sangat di benci sebagian orang, karena sangat tidak enak kalau kita di bilang pengangguran lebih kerenya freelance.
mungkin sebagian orang di luar sana sangat mudah untuk mendapatkan pekerjaaan bahkan di saat lagi ada PHK karyawan mereka tidak menunggu terlalu lama untuk mendapatkan pekerjaan.

Bisa jadi mereka memang memiliki skill di bidangnya sendiri sehingga banyak tawaran atau lowongan pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan mereka.
Tapi bagaimana dengan orang yang sulit sekali mendapatkan pekerjaan bahkan sampai mendapatkan gelar pengangguran ini, apakah karena tidak mempunyai keahlian atau kurang relasi.

Untuk yang masih fresh graduate mungkin semangat mencari kerjanya berkobar-kobar tidak akan menjadi masalah, karena masa-masa produktif untuk bekerja dan banyak di perlukan di semua perusahaan.

Tapi untuk yang sudah memiliki umur 30 an ke atas tentu sangat sulit kalau tidak memiliki keahlian di dunia kerja sesuai dengan skill dan pengalaman.
dan akhirnya akan sangat lama menjadi pengangguran apalagi sampai 3 tahun, dan sudah terlalu nyaman dengan posisi ini akan sulit untuk keluar dari zona nyaman.

Saya tidak akan memberikan tips atau cara untuk cepat mendapatkan pekerjaan, karena saya juga saat ini sedang menganggur wkwkwkwk.
itulah sebabnya saya menulis artikel ini karena sedang mengaggur.

Mungkin ada yang mencari cara mencari uang melalui internet, dan faktanya memang banyak cara mencari pekerjaan dari dunia internet, tapi tidak semudah yang di bayangkan, kita harus mempunyai kreatifitas dan semangat. 
misalnya jadi youtuber, blogger, bisnis online dan sejenisnya.

Kalau setengah-setengah akan putus di tengah jalan karena pengangguran cuma fokus untuk mendapatkan uangnya saja bukan kreatifitas.

Memang jadi freelance itu tidak enak, di rumah selalu jadi tempat bahan omelan, di luar rumah gak enaknya kalau lagi kumpul sama teman-teman, pasti ada saja sindiran halus yang menusuk banget ke dalam hati.
yah kita harus terima karena memang demikian adanya, jadikan saja sebagai pemacu untuk kita agar semangat untuk bekerja atau pun mencari kerja.

Saya saat ini sedang berusaha untuk tidak menjadi penganggura dengan belajar menulis artikel,
walaupun isinya kurang berbobot, tulis-tulis ajalah.☺.

Semoga yang lagi nganggur cepat mendapatkan pekerjaan, SEMANGAT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar